Hasil Seleksi SPMB 2025

Halaman ini berisi hasil Seleksi SPMB dan Daftar Ulang SMA Negeri 1 Gubug Tahun Ajaran 2025/2026.

A. Hasil Seleksi

Hasil Seleksi Sistem Penerimaan Murid Baru (SMPB) SMAN 1 Gubug dapat dilihat di Link : Hasil Seleksi SPMB 2025

B. Daftar Ulang

  1. Calon Murid Baru yang dinyatakan diterima wajib melakukan daftar ulang dengan datang ke SMAN 1 Gubug dan membawa berkas daftar ulang.
  1. Calon Murid Baru yang diterima wajib untuk :
    • a. Mengisi dan Mencetak formulir dapodik (setelah mengisi formulir ada di email masing-masing), link FORMULIR DAPODIK
    • b. Mencetak dan Mengisi formulir buku induk. Formulir buku induk dapat diunduh di link : FORMULIR BUKU INDUK
    • c. Membaca tata tertib dan menandatangi surat pernyataan bermaterai. Surat pernyataan ada di halaman terakhir dokumen tata tertib, Surat Pernyataan bermaterai dapat di unduh di link: TATA TERTIB
  2. Calon Murid Baru menyerahkan berkas daftar ulang sesuai jadwal yang telah ditentukan.
  3. Bagi yang tidak melakukan daftar ulang dianggap mengundurkan diri.

C. Jadwal Daftar Ulang

  • Tanggal : 23, 24, 25 dan 30 Juni 2025
  • Tempat: SMA Negeri 1 Gubug

Daftar Ulang dijadwal seperti daftar berikut :

No.Jalur DiterimaHari, TanggalTempat/RuangJumlah SiswaNo. Urut Diterima Sesuai Jalur
1.Domisili RegulerSenin, 23 Juni 2025Aula / Loket 1251 – 25
2.Domisili RegulerSenin, 23 Juni 2025Aula / Loket 22526 – 50
3.Domisili RegulerSenin, 23 Juni 2025Aula / Loket 32551 – 75
4.Domisili RegulerSenin, 23 Juni 2025Aula / Loket 42576 – 100
5.Domisili RegulerSenin, 23 Juni 2025Aula / Loket 525101 – 125
6.Domisili RegulerSenin, 23 Juni 2025Aula / Loket 625126 – 150
7.Domisili RegulerSenin, 23 Juni 2025Aula / Loket 721151 – 171
Domisili KhususSenin, 23 Juni 2025Aula / Loket 741 – 4
8.Domisili KhususSenin, 23 Juni 2025Aula / Loket 8165 – 20
MutasiSenin, 23 Juni 2025Aula / Loket 871 – 7
9.AfirmasiSelasa, 24 Juni 2025Aula / Loket 1251 – 25
10.AfirmasiSelasa, 24 Juni 2025Aula / Loket 22526 – 50
11.AfirmasiSelasa, 24 Juni 2025Aula / Loket 32551 – 75
12.AfirmasiSelasa, 24 Juni 2025Aula / Loket 4476 – 79
PrestasiSelasa, 24 Juni 2025Aula / Loket 4211 – 21
13.PrestasiSelasa, 24 Juni 2025Aula / Loket 52522 – 46
14.PrestasiSelasa, 24 Juni 2025Aula / Loket 62547 – 71
15.PrestasiSelasa, 24 Juni 2025Aula / Loket 72572 – 96
16.PrestasiSelasa, 24 Juni 2025Aula / Loket 82397– 119
Jumlah396

Keterangan : Bagi Calon Murid Baru (CMB) yang tidak dapat daftar ulang seperti pada tabel di atas karena alasan tertentu, CMB dapat daftar ulang pada tanggal 25 atau 30 Juni 2025 pada jam kerja.

D. Persyaratan Daftar Ulang

CMB yang diterima mengumpulkan dokumen sebagai berikut :

  1. Foto 3 x 4 : 1 lembar
  2. Bukti Pendaftaran
  3. Menunjukkan buku Rapor SMP/MTs sederajat;
  4. Fotokopi Surat Keterangan Nilai Rapor dengan menunjukkan aslinya.
  5. Fotokopi Ijazah / SKL dengan menunjukkan aslinya;
  6. Fotokopi Akta Kelahiran dengan menunjukkan aslinya;
  7. Fotokopi Kartu Keluarga dengan menunjukkan aslinya;
  8. Fotokopi Piagam Prestasi/penghargaan dengan menunjukkan aslinya; (Bagi yang mendaftar menggunakan piagam) *)
  9. Fotokopi Kartu Indonesia Pintar (KIP)/Bukti terdaftar di DTKS /Surat Ket ATS / Surat Ket Disabilitas dengan menunjukkan aslinya; (Khusus Jalur Afirmasi) *)
  10. Fotokopi Surat Pernyataan Kepala Sekolah dan/atau Surat Keputusan/Penugasan dari pejabat yang berwenang. Dengan menunjukkan aslinya; (Bagi yang mendaftar lewat Mutasi) *)
  11. Formulir Dapodik (Formulir B.2a)
  12. Formulir Buku Induk (Formulir B. 2b)
  13. Surat Pernyataan dan Kesanggupan Mematuhi Tata Tertib Sekolah; (ditempel materai Rp.10.000,- dan ditandatangani) (Formulir B. 2c)
  14. Formulir persyaratan No. 11 s.d. 13 dimasukkan map.
    • Warna merah untuk laki-laki dan
    • Warna biru untuk perempuan

CATATAN :

CMB (CALON MURID BARU) DATANG KE SEKOLAH (SMA NEGERI 1 GUBUG) BERSERAGAM SEKOLAH ASAL (SMP/MTs) DAN BERSEPATU (MEMAKAI SEPATU)

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *